Kamis, 04 November 2010

Eror saat Melakukan Partisi pada Hardisk C

Baru-baru ini aku mengalami masalah pada Laphy kesayanganku (laptop). Awalnya aku ingin mengubah kapasitas hardisk C dan D. Setelah itu aku mencobanya dengan menggunakan software Partition Wizard v4.1 dengan cara mengambil sebagian hardisk C dan digabungkan dengan hardisk D, supaya kapasitas hardisk D lebih besar.

Prosesnya seperti berikut:
  • Instal Partition Wizard v4.1 (software dapat di download di sini) 
  • Lalu buka softwarenya
  • Arahkan kursor pada hardisk C => Move/Resize Partition 
  • Pada kolom Unallocation Space After isi berapa besar kapasitas yang ingin kita kurangi, klik OK
  • Terdapat partisi baru dengan file system Unallocated 
  • Arahkan kursor pada hardisk D => Move/Resize Partition 
  • Pada kolom Unallocation Space Before ubah isi menjadi 0, klik OK
  • Klik Apply, maka proses akan berlangsung selama beberapa menit. Terdapat pesan yang menyuruh kita untuk merestart windows.

Setelah langkah-langkah tersebut selesai aku jalankan, ternyata terjadi hal yang tidak biasanya kualami. Setelah proses partisi pada booting selesai dan ketika mau masuk windows terdapat pesan eror

error: no such device: 01ca976054710d60

Apa itu??? Dan aku juga tidak tau... Kepanikan pun melanda diriku. Berulang kali aku mencoba masuk ke windows, tapi pesan eror itu muncul terus... Haaaa, semakin membuatku stresss. Aku sempat shock karena minggu-minggu ini banyak sekali tugas yang harus aku selesaikan, dan aku membutuhkan Laphy kesayanganku. Hampir saja aku menyerah dan ingin menginstal ulang Laphyku... Tapi setelah aku pikir-pikir, kalau setiap ada masalah aku selesaikan dengan menginstal ulang, maka aku tak akan pernah menjadi pintar. Karena menurutku instal ulang adalah salah satu jalan kita untuk melarikan diri dari masalah (kalo memang benar-benar kevevet juga ndak papa sih). Apa yang aku lakukan selanjutnya??? Aku tak pernah menyerah... tanya sana tanya sini, tapi nggak ada yang tau... Lalu aku browsing ternyata ada salah satu cara untuk mengatasi masalah tersebut.
Saat itu aku menggunakan dual OS. Windows 7 dan Ubuntu 9.10.... Katanya hal tersebut dapat disembuhkan dengan cara mengupdate grub lewat Linuxnya, jadi aku mengikuti saja, sapa tau ampuuuuuuhhhh....

Caranya:
  • Masuk ke OS Linux
  • Buka terminal
  • Ketik sudo update-grub 
  • Masukkan pasword
  • Setelah proses selesai, restart deh
dan akhirnya aku bisa masuk ke windows lagi.... Horeeeeeeeee, senangnya hatikuuuuuuu....
Ya mungkin ini sedikit pengalaman dariku.
Pesan kita hari ini adalah saat menghadapi masalah-masalah pada PC, pertama: "jangan panik", kedua: "jangan buru-buru instal ulang", sapa tau ada cara untuk mengatasinya. Belajarlah dari pengalaman, karena pengalaman adalah guru yang paling ampuh (anggap saja peribahasanya begitu)....
Makaci uda mau baca blog ku (^_^)... semoga bisa sedikit meringankan beban anda....

2 komentar:

choco mengatakan...

cieeeeeeeeeeeeeeeeeeeee....ahihihihi

Vera S.N mengatakan...

ahihihi jg choooo... monggo didhahar...

Posting Komentar